Senin, 09 Maret 2009

Hebatnya Kepulauan Biak


SEBELUM BANGSA KITA MENGENALNYA DENGAN BAIK, BANGSA ASING SUDAH AKRAB DENGAN KEPULAUAN BIAK.
 

Banyak di antara kita yang belum pernah berkunjung ke Kepulauan Biak, di Provinsi Irian Jaya. Padahal hebat potensinya. Buktinya, Kepulauan Biak sudah dikenal bangsa-bangsa dunia sejak dahulu.
Pada masa perang dunia II, Kepulauan ini menjadi salah satu titik yang paling strategis di Asia Pasifik. Ia menjadi rebutan antara pihak jepang dengan tentara sekutu pimpinan Amerika Serikat. Berbagai pertempuran sengit berlangsung disana.
Kini, di zaman kemerdekaan, Kepulauan Biak mengandalkan potensi alamnya. Masyarakat dunia mengenallaut di kepulauan ini sebagai salah satu tempat terbaik untuk wisata dan olah raga menyelam.
Pemandangan alam di bawah lautnya luar biasa, dan selalu mendapat puji-pujian. Begitu juga dengan keunikan flora dan faunanya.
Kalau bangsa lain sudah ke sana, kita kapan?
Kepulauan Biak memiliki banyak sekali nelayan-nelayan tradisional. Mereka menggunakan peralatan sederhana, seperti perahu kecil, jala, dan jaring. Uniknya, ini menjadi salah satu daya tarik wisata.
Tidak sedikit wisatawan dalam dan luar negri yang menggunakan jasa para nelayan untuk mengarungi perairan Biak. Para nelayan juga menyediakan jasa sebagai pemandu wisata. Banyak wisatawan yang tertarik, karena para nelayan lah yang palingmengetahui perairan Biak dan lokasi-lokasi menyelam yang terbaik di dunia.


Sumber: Majalah Sigma

Tidak ada komentar:

Posting Komentar